Thursday, 25 December 2014

La Garetta’ #5 [Kegantengan Hanya Ilusi]



              "Selamat Malam dan Salam pengorbanan. Selamat datang bagi anda yang sudah merasa jenuh dengan ketidakadilan. Bagi anda yang kejelekan rupanya tidak pernah mendapatkan apresiasi sedikitpun dari mereka. Dengan Tema kegantengan hanyalah ilusi, seminar kali ini akan mengobati luka dan melapangkan dada anda, dan menambah optimisme dalam berburuk rupa. "
“Apakah anda siap untuk ikhlas mewarnai dunia?”, Teriakan pembawa acara mengundang respon teriakan ribuan peserta yang menggetarkan dinding dinding auditorium. Saking semangatnya gigi tongos itu hampir tersangkut dikepala mic. Kilauan cahaya lampu sorot terpantul dari kepala botaknya. Dan tampaknya justru itu yang membuat dirinya lebih percaya diri.

“Kawan kawan senasib, kegantengan hanyalah ilusi. Mengapa?” Ruangan membisu.  

Monday, 15 December 2014

Secercah Inspirashit buat anak AI 13

Civic Pacum Parabellum
Assalaamu alaikum.


"Halo adik-adik!. Apa kabar?" (#sok tua, kalimat itu bukan gue banget. Lebih cocok buat Rohmat ama Zain. Duo Syaikh Marbot Andalusia).

Gimana nih kabar tugas Accounting Information System? udah belum? Kalau sudah, ya udah. Keluar dari samudra gue sekarang juga!. Atau masih ada yang bingung? Linglung? Sampai-sampai air mata mengalir lewat hidung?. Tenang-tenang, anda sedang beruntung. Karena pada postingan kali ini gue bakal ngasi kunci jawabannya. APAAA? KUNCI JAWABANNYA.

Sebenarnya sih kunci jawabannya bisa aja gue share lewat email ataupun media lainnya. Tapi berhubung angka statistik pengunjung lagi sepi bulan ini, makanya gue upload aja di Samudra ini. Opurtunis sih emang. Apa boleh buat? tai kambing sudah bulat. So welcome to my Ocean!. Semoga anda terinspirashit dengan segala compa-compa di dalamnya. Hahahaha (#tawa jahat).
Just Cekidot!

Thursday, 4 December 2014

Gunung Gede, Rahim Pendakianku



          Setapak demi setapak batu bercampur tanah ku jejaki demi sebuah puncak. 2 jam telah berlalu, sejauh ini letihnya masih biasa saja. Bukannya sombong, tapi  kaki ku memang terlatih selama dua tahun menapaki beribu kali anak tanggga Andalusia. Dalam sehari minimal ku lewati ±300 anak tangga hanya untuk mondar mandir, naik turun ke WC dan ke bawah. Hitung saja dalam 2 tahun ada berapa kali? (300 x 365 x 2 = 219000). Sayangnya punggungku beda cerita, tekanan Carrier 80 liter yang menempel pada punggung memaksaku untuk beristirahat beberapa kali. Padahal isinya tidak sebanding dengan para pendaki lain yang isinya kompor, tenda dan segala macam.
                Ini adalah pendakian pertamaku. Sebagai pemula aku memilih Gunung Gede Pangrango sebagai pemecah keperawanan pendakianku. Kata mereka gunung ini lumayan cocok buat para newbie. Aku dan Joni bergabung bersama rombongan sahabat sahabat baru dari Fakultas Ekologi Manusia IPB serta dari ITS dan UNESA. Hampir semua cowoknya sudah sering dan berpengalaman naik gunung. Beberapa di antaranya adalah monster; Bang Alam, Gustav, dan Yudo. (untungnya ada Joni di sini. Jadi bukan aku sendiri yang cupu).